IIR Lawan COVID-19 Lewat Kampanye Internal

Lupa karena terbiasa dan kurang waspada menjadi kebiasaan buruk manusia. Maka sepantasnya kita tetap terus saling mengingatkan, dan saling menjaga seperti yang dilakukan oleh rekan-rekan Indika Indonesia Resources (IIR).

“Jangan kendor!” Kalimat ini belakangan kerap menghiasi spanduk-spanduk di berbagai tempat. Jika biasanya kalimat ini ditujukan untuk para penggiat olahraga, maka kini dipakai sebagai kampanye agar kita tetap konsisten memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak fisik.

Sejak kasus COVID-19 muncul di Indonesia dan menjadi pandemi, upaya kolektif penerapan protokol kesehatan terus dilakukan semua pihak untuk memutus mata rantai penyebarannya, tidak terkecuali di IIR. Sadar akan pentingnya upaya ini melibatkan seluruh karyawan, Tim Tanggap Darurat (Emergency Response Team) IIR pun melakukan berbagai langkah dan upaya pencegahan untuk meminimalkan terjadinya penyebaran virus corona masuk ke dalam lingkungan kerja – baik yang berada di kantor pusat Jakarta maupun lokasi tambang.

Salah satu yang dilakukan adalah kampanye menyebarkan informasi yang akurat tentang COVID-19, bahaya dan pencegahannya. Kampanye dilakukan dengan menyebar poster digital lewat email secara intensif kepada seluruh karyawan IIR. Kampanye ini diharapkan mampu memberikan paparan informasi secara luas kepada setiap individu untuk bersama-sama melawan COVID-19.

Ketua Tim Tanggap Darurat IIR, Arif Syahbudin berharap kampanye ini menjadi gerakan untuk memberikan informasi yang benar tentang COVID-19 dan mengubah mindset sehingga pada akhirnya perilaku karyawan akan berubah. “Selama masa pandemi ini, kami secara intensif tiga kali dalam satu minggu melakukan kampanye tentang COVID-19, mencoba membangun kesadaran rekan-rekan kami akan bahaya penyebaran virus corona” tutur Arif.

“Informasi yang kami sebarkan diambil dari berbagai sumber literasi terpercaya. Diharapkan kampanye ini menjadi media edukasi bagi rekan-rekan semua dan untuk mengajak mereka selalu menerapkan protokol kesehatan dan bergaya hidup sehat dimanapun mereka berada untuk membantu memutus mata rantai penyebaran COVID-19,” tegas Arif.

Mari kita lindungi diri dan lindungi orang di sekitar kita, keluarga serta rekan kerja. Gotong royong dan kepedulian patuh terhadap protokol kesehatan menjadi obat mujarab dalam melawan musuh yang tak terlihat ini.

Selalu gunakan masker, jaga jarak dan jangan ragu untuk tes kesehatan. Stay safe and healthy!