Kolaborasi dan Solidaritas di Tengah Pandemi

Halo INDY Fellas!

Hampir dua bulan sudah berlalu bagi sebagian dari kita untuk bekerja dan beraktivitas dari rumah dikarenakan pandemi COVID-19, sedangkan sebagian rekan-rekan lainnya juga terus melanjutkan pekerjaan di setiap wilayah operasi Indika Energy Group yang tersebar di seluruh Indonesia. Di tengah berbagai perubahan dan penyesuaian yang dilakukan, kita bersyukur bahwa agenda-agenda penting Indika Energy Group dapat tetap terlaksana dengan baik – salah satunya penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

 

RUPST Indika Energy dapat terselenggara dengan baik pada tanggal 22 April 2020 dengan memperhatikan tata cara pelaksanaan sesuai Peraturan OJK dan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta. RUPST di antaranya mengesahkan Laporan Keuangan Indika Energy tahun 2019, di mana secara konsolidasi, Indika Energy membukukan Pendapatan sebesar US$2.782,7 juta pada tahun 2019, 6,1% lebih rendah dari tahun sebelumnya. Indika Energy mencatat Rugi yang Diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk sebesar US$18,2 juta, dibandingkan dengan Laba Bersih sebesar US$80,1 juta pada tahun 2018. Meski demikian, Indika Energy tetap membukukan Laba Inti sebesar US$75,5 juta di tahun 2019.

RUPST juga memberikan persetujuan penggunaan laba Indika Energy dan pembagian dividen tunai sebesar US$30 juta kepada para pemegang saham. Saya juga ingin mengucapkan selamat sekali lagi kepada seluruh jajaran komisaris dan direksi yang baru. Mari kita bekerja dengan lebih optimal lagi demi kemajuan perusahaan dan masyarakat Indonesia.

Sepanjang tahun 2019 hingga kuartal kedua tahun 2020 merupakan periode yang menantang untuk industri energi dan khususnya batubara karena volatilitas harga batubara yang signifikan. Hal ini ditambah kondisi perekonomian Indonesia dan global yang tengah mengalami kontraksi akibat pandemi COVID-19. Kondisi ini tidak mudah, namun Indika Energy Group telah mengambil dua kebijakan penting yaitu terkait keselamatan dan kesehatan semua karyawan dan keluarga Indika Energy Group, juga menjaga kesinambungan bisnis seluruh anak usaha.

Kita telah mengambil dua kebijakan penting yaitu terkait keselamatan dan kesehatan semua karyawan dan keluarga Indika Energy Group, juga menjaga kesinambungan bisnis seluruh anak usaha.

Indika Energy Group melalui Indika Foundation secara cepat membangun test center yaitu pusat pengetesan COVID-19, baik rapid test maupun RT-PCR test, dengan didukung oleh Medika Plaza. Indika Energy juga membangun isolation center atau pusat isolasi dan perawatan sementara untuk karyawan dan keluarga Indika Energy Group dengan indikasi paparan COVID-19. Kami berharap dengan dirawat di isolation center ini, karyawan bisa sementara waktu tinggal terpisah dengan keluarga di rumah sehingga mengurangi risiko paparan terhadap anggota keluarga yang lain.

Selain itu, Indika Energy Group juga memberikan dukungan untuk mempercepat penanganan pandemi COVID-19 dengan memberikan bantuan kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, juga berkolaborasi dengan berbagai yayasan dan organisasi seperti Yayasan Benih Baik Indonesia (donasi Alat Pelindung Diri untuk petugas medis), Yayasan Cinta Anak Bangsa (inisiatif #LightUpIndonesia untuk menggalang dana dan memberikan subsidi tagihan listrik bagi masyarakat prasejahtera), Narasi TV (Konser Musik #DiRumahAja), Kompas TV (Konser Amal dari Rumah dengan Didi Kempot), Alpha JWC (donasi Alat Pelindung Diri untuk petugas medis), Pertiwi Indonesia (donasi Alat Pelindung Diri untuk petugas medis), MPR RI Peduli (donasi kepada pengemudi transportasi online), majalah SWA (inisiatif #BagiAsa untuk membantu keluarga kurang mampu dan tenaga medis dari dampak COVID-19), dan Pemuda Pancasila (penyemprotan disinfektan dan aksi sosial distribusi pangan kepada masyarakat).

Kemudian, untuk menjaga kesinambungan bisnis, saat ini setiap perusahaan di dalam Indika Energy Group tengah menyusun scenario planning untuk mengantisipasi dampak pandemi COVID-19 terhadap operasional dan keuangan perusahaan. Kita akan terus melakukan upaya terbaik dan beradaptasi terhadap situasi saat ini yang penuh dengan tantangan.

Akhir kata, saya ingin menyampaikan pentingnya bergotong-royong dan membantu orang lain tanpa memandang latar belakang sebagai salah satu prinsip yang kita pegang teguh di Indika Energy Group. Terlebih saat di tengah bulan suci Ramadhan, dimana kita berusaha memperkuat iman dan taqwa kepada Allah SWT. Akhir kata, saya ingin mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi rekan-rekan INDY Fellas yang menjalankan. Mari kita tingkatkan solidaritas terhadap sesama, dengan dimulai dari lingkungan terdekat di sekitar rumah kita.

Salam sehat,

Arsjad Rasjid